Kasih Ramadhan (KasDan) pada akhirnya akan menjadi agenda tahunan dari kolaborasi 3 lembaga yaitu BOC, JPPRO Bali dan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Denpasar. Bulan Ramadhan pada tahun masehi 2013 adalah kali kedua setelah tahun lalu terlaksana dengan partisipasi juga dari para donatur.
Tahun ini bertempat di Panti Asuhan Sakinah, Jl. Palapa XIV Gg Ikan Blukus no. 1, Denpasar, para kolaborator mengajak 200 anak-anak yatim piatu dan dhuafa untuk berbuka puasa bersama. Kegiatan berlangsung meriah menyajikan beberapa agenda untuk anak-anak meliputi tausiyah oleh Ustad Drs. H. Saifudin, Mpdi, games berhadiah doorprize yang dipandu oleh Romo Elbie, selanjutnya berbuka bersama dengan menyantap takjil terlebih dahulu, pemberian alat tulis dan uang saku, kemudian sholat maghrib dan makan bersama.
Perlu diketahui bahwa kepanitiaan (anggota kolaborator) dan para donatur Kasih Ramadhan ini mempunyai latar belakang agama yang tidak hanya Islam, namun ada juga yang Kristen, Katholik, Budhha dan Hindu. Kami sepakat bahwa Kasih Ramadhan adalah kegiatan berbagi yang universal, mempunyai semangat kebersamaan sebagai manusia. Angkat topi buat para sahabat terkasih Tuhan YME.
Berikut adalah para pendukung kegiatan Kasih Ramadhan 2013
Lembaga kepanitiaan : BOC, JPPRO Bali dan Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Denpasar
Ketua Panitia : Khambali Zutas (AJI Denpasar)
Sie Konsumsi : Bajuri (JPPRO Bali)
Sie Anak asuh : Hendra (BOC)
Sie Dokumentasi & Grafis : Ryan (JPPRO Bali) dan Viar (BOC)
Sie Penggalangan dana : Lukas Bundi /Elbie (AJI Denpasar), Jeanie (JPPRO Bali)
Bendahara : Priyo Sutanto (BOC)
Sie Umum : Kiki (JPPRO Bali) dan Sugeng (BOC)
Laporan penggalian dana
Riyan H Lubis – Rp. 100.000
Adam Jyota Management – Rp. 500.000
BOC – Rp 1.000.000
JP PRO Bali – Rp. 2.500.000
Sahabat Bali (Pemuda Gereja Bali) – Rp. 3.178.400
AJI Denpasar – Rp. 500.000
Izzata Wedding – Rp. 1.550.000
Bli Orange Komputek – Rp. 100.000
Inge Sutanto – Rp. 500.000
Irfan Afandi – Rp. 200.000
Olivia Magdalena M – Rp. 800.000
Franky Wirawan – Rp. 200.000
CV. Batu Cantik – Rp. 500.000
Hamba Tuhan – Rp. 150.000
Maulana Dandi – Rp. 100.000
Dahlia Filasophia – Rp. 300.000
Anton Budi Arifianto – Rp. 250.000
Hamba Tuhan – Rp. 1.000.000
Hamba Allah – Rp. 50.000
Hamba Allah – Rp. 150.000
Lukman – Rp. 100.000
Novan – Rp. 150.000
Total : Rp. 13.878.400
Sitara Indian Restaurant : Bingikisan paket alat tulis
Indah Catering : Makanan box + Tak’jil
Pengeluaran :
Makan dan Tak’jil – Rp. 5.100.000
Doorprise – Rp. 100.000
Beli Amplop – Rp. 21.500
Uang Saku utk 200 anak – Rp. 5.000.000
Gorengan 300 biji – Rp. 375.000
Tausiyah – Rp. 300.000
Aqua 10 dus – Rp. 220.000
Uang saku untuk panti asuhan Sakinah – Rp. 2.761.900
Total : Rp. 13.878.400
Terima kasih Allah SWT, Tuhan YME, kepanitiaan dan para donatur atas terselenggaranya Kasih Ramadhan 2013. Sampai jumpa di KasDan 2014